27 Desember 2010

MENURUT PRESIDEN MASIH ADA WAKTU 90 MENIT LAGI

INDONESIA PLASA


Presiden SBY mengunjungi Timnas Indonesia (Biro Pers Istana Presiden/Abror Rizki)

Tim Nasional (Timnas) Indonesia malam ini menderita kekalahan dalam pertandingan leg pertama final Piala AFF 2010 melawan Malaysia di Stadion Bukit Jalil, Malaysia, Minggu 26 Desember 2010. Secara mengejutkan Indonesia dikalahkan Malaysia dengan skor telak 3-0.

Walau menderita kekalahan, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) meminta Tim Nasional Indonesia terus berjuang di leg kedua. Masih ada 90 menit lain yang akan dimainkan di Gelora Bung Karno, Rabu 29 Desember mendatang.

"Kita harus sportif. Timnas kita kalah, tapi tidak boleh putus harapan, tidak boleh patah semangat," kata SBY usai nonton bareng di kediamannya, Puri Cikeas Indah, Bogor.

"Tidak perlu gentar. Tetap konsolidasi, konsentrasi, untuk raih kemenangan kembali pada tanggal 29 Desember," ujarnya.

SBY meminta suporter Indonesia tidak menyalahkan siapa pun atas kekalahan ini. Suporter diminta untuk terus memberikan dukungannya saat Timnas bertanding di Jakarta. "Tetap berikan semangat, dukungan, dan berdoa," tutur SBY.

Secara khusus, SBY juga meminta suporter Indonesia bersikap sportif saat menjamu Malaysia 29 Desember nanti. Sikap suporter Malaysia yang menyorot pemain Indonesia dengan sinar laser diminta SBY untuk tidak ditiru.

"Saya ingin suporter Indonesia jangan ikut-ikutan menyorot pemain lawan dengan laser pointer. Mari kita jadi bangsa sportif," ucap SBY.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA