23 September 2010

PAJAK ORANG TERKAYA DI SELIDIKI

INDONESIA PLASA BY:Toni Samrianto.
Direktur Jenderal Pajak Kementerian Keuangan, Mochamad Tjiptardjo, mengaku sedang mengintensifkan penyidikan atas dugaan manipulasi pajak yang dilakukan PT Wilmar Group.

Bos industri kelapa sawit ini dikenal sebagai Martua Sitorus. Majalah Globe Asia yang merilis daftar orang terkaya di Indonesia, Senin (31/5/2010), menempatkan Sitorus sebagai orang kelima terkaya di Indonesia dengan jumlah kekayaan mencapai 2,5 miliar dolar AS.

Penyidikan atas dugaan manipulasi pajak PT Wilmar Group itu dikemukakan Tjiptardjo kepada pers di gedung DPR/MPR RI Jakarta, Selasa (1/6/2010).

"Iya betul, kami sementara memeriksanya khusus untuk tahun pajak 2007 sampai 2008," kata Tjiptardjo yang berusaha menghindar dari kejaran wartawan.

Namun, ketika ditanya lebih lanjut soal modus manipulasi pajak yang dilakukan PT Wilmar Group tersebut, Tjiptardjo tidak memberikan keterangan tambahan.

"Ini kan masih dalam proses pemeriksaan," kata dia. Senin (31/5/2010), manajemen PT Wilmar Group sedianya dipanggil oleh Panitia Kerja Pajak DPR RI untuk mengikuti rapat kerja di gedung DPR/MPR RI.

Namun tak ada satu pun manajemen Wilmar Group yang hadir. Hadir pada rapat tersebut manajemen PT Asian Agri, juga salah satu perusahaan kakap yang bergerak di usaha kelapa sawit dan diduga terkait dengan manipulasi pajak.

Dalam rapat tersebut Panja Pajak DPR mengancam akan memanggil paksa manajemen PT Wilmar Group kalau dalam pemanggilan selanjutnya tidak hadir.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA