7 Januari 2011

Riset Kelautan Indonesia-AS Mei 2011

INDONESIA PLASA

Jumat, 7 Januari 2011 15:42 WIB

Jakarta
Riset di bidang kelautan yang dilakukan antara Indonesia dan Amerika Serikat rencananya akan dilanjutkan dengan mengeksplorasi kawasan perairan Halmahera pada sekitar Mei 2011.

"Kerja sama Indonesia-AS akan kembali dilanjutkan di Halmahera pada Mei mendatang," kata Sekretaris Jenderal Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) Gellwynn Jusuf, kepada ANTARA di Jakarta, Jumat.

Gellwynn memaparkan, kerja sama tersebut merupakan kelanjutan dari eksplorasi bersama yang telah dilakukan Indonesia-AS di kawasan perairan Sangihe Talaud, Sulawesi Utara, pada pertengahan 2010.

Hal itu merupakan implementasi dari program kerja sama eksplorasi kelautan yang rencananya akan berjalan selama tiga tahun.

Sementara mengenai eksplorasi mendatang yang akan dilakukan di Halmahera, Sekjen KKP mengemukakan bahwa eksplorasi tersebut akan dilakukan sekitar 40 hari.

Sedangkan mengenai hasil riset kerja sama kelautan Indonesia-AS di Sangihe Talaud, Gellwynn mengatakan bahwa telah ditemukan hingga sebanyak 600 spesies baru.

Sekjen KKP memaparkan, untuk hasil publikasi di Indonesia rencananya akan dilaksanakan antara lain melalui sebuah acara seminar atau simposium yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Selain bidang riset, hasil kelautan Indonesia-AS juga bermanfaat dalam bidang perikanan tangkap.

Menurut Gellwynn, dengan adanya riset tersebut dapat juga diketahui tentang berapa potensi ikan di berbagai titik yang terdapat di sejumlah kawasan perairan Indonesia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA