4 Januari 2011

16 Silinder Mesin Individu untuk High Performance

INDONESIA PLASA

Senin, 3 Januari 2011 20:06 WIB
16 Silinder Mesin Individu untuk High Performance
Jakarta

Keberhasilan yang diraih suatu perusahaan tidak lepas dari peran aktif individu dan sebagai tim, lalu bagaimana menciptakan high performance masing-masing individu untuk mencapai tujuan organisasi/perusahaan?

Action Coach memberikan guide atau panduan bagaimana mencapai high performance dengan menggunakan 16 silinder mesin individu dalam perusahaan anda.

TEAM

Action Coach memiliki definisi Team yaitu: Together Everyone Achive More, seperti penjelasan diatas TEAM merupakan salah satu komponen penting di perusahaan. TEAM yang kuat dapat diartikan bahwa setiap individu di dalam perusahaan tidak terkecuali berpartisipasi 100% untuk mencapai goal perusahaan.

Partisipasi dalam hal ini berarti bahwa tiap individu di perusahaan berperan aktif dalam setiap pekerjaan yang telah ditentukan dan berpartisipasi dalam memberikan ide ide baru kreatif demi perkembangan perusahaan yang ada.

Partisipasi 100% dari tiap individu di dalam perusahaan sangat menentukan keberhasilan dari suatu perusahaan. Jika partisipasi team hanya 50% maka goal perusahaan juga tidak akan tercapai secara optimal.

Body, Mind, Heart and Spirit.

Keberhasilan suatu perusahaan ditentukan oleh beberapa team yang ada, dan masing masing team yang ada ditentukan juga oleh tiap individu yang ada di team. Keberhasilan team dipengaruhi oleh performance dari masing masing individu.

Ada suatu konsep yang menarik tentang style of leadership. Kita beri nama : 16 silinder mesin high performance. Bayangkan tentang staf yang anda miliki, masing masing sebenarnya memiliki 16 silinder mesin kapasitas terpasang.

Tanyakan ke diri anda sebagai leader, berapa jumlah silinder yang berjalan dari masing masing individu anda saat ini?.

Apakah team anda hanya menggunakan 4 silinder atau hanya menggunakan 8 silinder. Sekarang, agar masing masing individu menjalankan secara optimal 16 silinder yang dimiliki, kita perlu mengerti 4 komponen utama yang ada di setiap individu.

Empat komponen utama tersebut adalah (membentuk 16 silinder) :
  1. Body = 3 silinder. Body berarti penampilan fisik dan kesehatan fisik dari masing masing individu
  2. Mind = 3 silinder. Mind berarti skills atau pengetahuan yang perlu dimiliki individu untuk menjalankan tugasnya.
  3. Heart = 5 silinder. Heart berarti ada rasa suka atau menyenangi pekerjaan yang dijalani, ada kiasan yang mengatakan : “love what you do and do what you love”
  4. Spirit = 5 silinder. Spirit berarti menjiwai dan ada komitmen yang kuat sekali untuk melakukan pekerjaan. “Heart”saja belum cukup untuk individu, saat datang permasalahan seringkali individu menyerah dan melarikan diri. Jika tiap individu menjiwai dan berkomitmen kuat terhadap pekerjaan yang disukai maka akan tercapai hasil pekerjaan secara extraordinary. Spirit ini yang membuat individu pantang menyerah sebesar apapun kesulitan yang dihadapi.
Body dan Mind jika digabungkan hanya memiliki 6 silinder, masih banyak leader yang hanya fokus mengoptimalkan 6 silinder ini (body and mind). Seperti dijelaskan sebelumnya, bahwa seorang leader perlu mengoptimalkan 16 silinder yang ada, terlebih penting dari body and mind adalah heart dan spirit yang masing masing memiliki 5 silinder.

Ketika anda sebagai leader dapat mengoptimalkan 16 silinder mesin diatas, anda akan terkagum dengan hasil yang akan dicapai team anda. Karena dengan masing masing individu mencapai 16 silinder mesin maka otomatis team anda akan optimal.

Kita menyebutnya tercapai suatu sinergi di team anda. Pahami hal ini : sinergi di dalam team anda adalah salah satu hal terpenting yang akan melompatkan bisnis anda ke level pertumbuhan bisnis yang tidak dapat anda bayangkan. Selamat mengoptimalkan16 silinder di team anda dan anda akan kagum dibuatnya.

Anda ingin mendapatkan cara jitu mengembangkan bisnis anda dan membahagiakan keluarga anda, silahkan hubungi segera kami Action coach (021)-3520909 atau (021)-29036628. Team kami siap membantu anda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA