12 Oktober 2010

MENKEU NGOTOT NAIKAN TARIF LISTRIK

INDONESIA PLASA BY:Toni Samrianto.

Listrik


Agus Martowardojo
Menteri Keuangan Agus Martowardojo ngotot menaikkan tarif dasar listrik sebesar 15 persen tahun depan. Alasannya, pemerintah ingin mengelola anggaran yang sehat dengan kenaikan tarif setrum tersebut.

Asal tahu saja, Komisi VII DPR dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral sepakat tidak menaikkan tarif listrik tahun depan. Kesepakatan ini tercapai setelah ada kesepakatan penundaan pembayaran utang untuk menutup kekurangan subsidi listrik tahun 2011 sebesar Rp 4,6 triliun.

Kendati Komisi VII DPR tak setuju, Agus akan melobi Badan Anggaran DPR agar tetap menaikkan tarif setrum. "Kalau tarif dasar listrik tidak dinaikkan, akan cukup berbahaya," kata mantan Direktur Utama Bank Mandiri itu, Selasa (28/9/2010).

Agus mengatakan, tarif listrik bisa tidak naik bila ada alternatif lain. Dia mencontohkan seperti pemakaian gas, perbaikan efisiensi di Perusahaan Listrik Negara (PLN), dan membangun energi terbarukan.

Dengan adanya kenaikan tarif setrum itu, Agus mengatakan, pemerintah akan mengalihkan subsidi bagi masyarakat yang membutuhkan. Menurutnya, subsidi itu akan disalurkan melalui pemberian beras miskin, Bantuan Operasional Sekolah, dan Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA