17 Oktober 2010

TEAM PENGHEMAT ANGGARAN DI BENTUK DI TEN TANG LSM


INDONESIA PLASA BY:Toni Samrianto.
Rencana Presiden membentuk Tim Evaluasi Penghematan Anggaran ditentang oleh Koalisi LSM untuk APBN Kesejahteraan.

Koalisi ini menilai, pembentukan tim itu justru menimbulkan pemborosan anggaran. Hal itu dikemukakan pada konferensi pers yang digelar di Jakarta, Minggu (17/10).

"Pembentukan tim independen justru berpotensi pemborosan. Karena ada biaya-biaya lagi yang dikeluarkan untuk tim ini agar bekerja. Jangan-jangan pembentukan tim malah menghabiskan uang negara," ujar Yuna Farhan, Sekjen Forum Indonesia untuk Transparansi Anggaran Indonesia (FITRA).

Dalam kesempatan yang sama, Ah Maftuchan dari Perkumpulan Prakarsa menilai pembentukan tim-tim yang selama ini dilakukan oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono tidak pernah efektif, bahkan menimbulkan masalah baru.

"Kebiasaan SBY itu menyelesaikan masalah dengan menciptakan maalah baru," cetusnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

INDONESIA PLASA